Kemarin malam waktu sedang iseng mengintip album foto milik teman-teman saya di Facebook (iya, saya emang doyan ngintip, hehehe,,) tidak sengaja perhatian saya tertuju pada foto-foto yang agak aneh. Foto-foto tersebut terlihat seperti lukisan tapi dengan warna yang lebih cerah, dalam, dan kontras yang benar-benar cihuy dan bikin seger mata. Saya lirik judul fotonya: "Istana Bogor in HDR". Well,,kalau istana Bogor sih saya udah sering liat, tapi HDR itu apa yaa?
Penasaran, akhirnya saya coba googling dan mendapatkan jawaban yang bikin nangis ngorek-ngorek celengan:
"HDR atau High Dynamic Range pictures merupaka foto dengan rentang dinamik (warna) yang lebar, terdiri dari minimal 3 buah foto atau lebih dengan eksposure (kecerahan) yang berbeda-beda (under exposure, normal, over exposure) yang digabung menjadi satu. Gabungan foto-foto tersebut kemudian dipadukan ke dalam satu foto dan menghasilkan foto yang kaya akan warna dengan detail yang jelas. foto-foto tersebut diambil dengan KAMERA DSLR dengan eksposure yang yang berbeda-beda"
Nah, itu dia yang bikin nangis ngorek-ngorek dompet,,harus mengunakan kamera DSLR! weleh,,weleh..duit darimanaa inii~ T_______T"
"kalo cuma ekposure aja kamera hape juga bisa"
Dengan modal penasaran didorong rasa sirik pada foto teman-teman yang pakai DSLR, akhirnya saya mencoba tutorial membuat foto HDR untuk kamera DSLR dan mengaplikasikan nya dengan menggunakan kamera handphone. Pertama-tama sih nyoba tiga foto dulu: -0,5+0+0,5 lalu ketiganya digabun menggunakan software gratisan Dynamic Photo HDR 5,,
Ehm,,gak terlalu jelas sih,,tapi lumayan laah~ mainan ombang-ambing dengan besi warna-warninya lumayan terlihat menarik di foto ini~ :)
Masih penasaran, kemudian saya iseng nyoba bikin 7 foto untuk digabung dengan eksposure yang beda-beda pada foto bianglala di pasar malam dekat kampus. Tadinya sih udah pesimis gara-gara awan mendung yang bisa foto terlihat gelap, tapi setelah diolah pakai teknik HDR ternyata hasilnya lumayan jugaa yaa~ :)
Berawal dari sirik, berlanjut penasaran, mulai mencoba-coba dan akhirnya menjadi suatu karya
Jadii,,siapa bilang kamera handphone cuma bisa buat foto narsis aja? keep explore and keep trying!
simply shoot and share ! :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar