Jumat, 27 Januari 2012

Take a Glimps: Curug Panjang !

hey hoo~ selamat pagi, jumat! udah pada punya rencana weekend ini ? bingung? well,, gimana kalau kalian coba berkunjung ke Curug Panjang ? terletak di kawasan megamendung dan dekat dengan jalur Bogor-Puncak, Curug Panjang telah menjadi tempat "hide away" para manusia kota yang mencari lokasi untuk relaksasi.


malam minggu lalu saya berkunjung kembali ke lokasi air terjun yang jarang diketahui turis ini. ceritanya sih saya ikut acara malam puncak kelompok pemerhati ekowisata (KPE) dari himpunan mahasiswa konservasi di kampus. berhubung saya adalah mahasiswa murtad yang jarang datang kegiatan club atau himpunan, akhirnya saya ngintilin Om Brewok dan  Neng Jerawat yang hitungannya sudah masuk "sesepuh" kelompok tersebut. dengan berjanji ikut patungan buat sewa angkot, akhirnya saya diizinkan untuk ikut bersama mereka. 

bagi yang baru pertama kali berkunjung ke curug panjang, pasti kebingungan mencari rute untuk menuju ke sana. patokan paling gampang adalah melalui jalur bogor-puncak dengan menggunakan angkot jurusan Cianjur, lalu sekitar 8 km dari pertigaan gadog sampai bertemu disamping Mesjid Nurul Huda di sisi kiri jalan. setelah itu belok ke kiri pas di jalan masuk samping mesjid ke arah Unilever Training Center atau Pelatihan Reskrim POLRI, setelah itu luruuuusss aja dan selalu ambil kanan di setiap persimpangan. tidak ada angkot menuju kawasan ini, namun kita bisa menggunakan jasa ojeg (yang ongkos nya muahaaalll banget sekitar 20 ribu - 30 ribu sekali jalan) dari pertigaan megamendung. saran saya sih sebaiknya membawa kendaraan pribadi atau kalau datang berombongan lebih praktis yaa carter angkot aja yaa~

cukup dengan Rp 7.000 per orang dan Rp 3.000 untuk parkir kendaraan, kita bisa langsung trekking atau nyemplung ke air terjun. kalau mau menginap kita harus menambah Rp 5.000  per orang untuk menyewa lapak di camping ground dengan catatan kita telah membawa tenda sendiri. bosen sama yang gitu-gitu aja? silahkan coba paket river tracking yang disediakan oleh pengelola. cukup dengan Rp 35.000 per orang dengan jumlah kelompok minimal 5 orang, kita bisa menjelajah aliran sungai sampai ke hulu lengkap dengan acara basah-basahan dan loncat-loncat batu melawan arus sungai. dan pulangnya kita bisa body rafting sambil ngambang mengikuti aliran sungai. soal keamanan gak usah kuatir karena setiap peserta akan dibekali life jacket dan helm yang wajib dipakai selama kegiatan.

mau foto-foto? jangan kuatir, disini tempat yang paling cocok buat kegiatan fotografi karena kawasan ini cukup alami dan relatif sepi.
mau wildlife photography? bisaa ! 
mau foto pre-wedding? cocook ! 
foto narsis? boleh bangeet~ :)

dan inilah pasangan om brewok dan neng jerawat yang selain banci foto ternyata oke juga buat dijadikan model foto pre-wedding :



yah semoga kalian langgeng yah nak~ kan lumayan tuh kalo mau resepsi gak usah ada photo session lagi, hemat~ hemaat~ :)

setelah puas foto-foto kalian bisa langsung nyebur! buat yang udah jago sih bisa langsung coba berenang di bawah curug panjang. dengan lebar kolam jatuhan sekitar 20 meter persegi dan kedalaman mencapai tujuh meter kalian bisa puas loncat-loncatan dari tebing atau sekedar menyelam di bawah air terjun.

tapi buat yang ingin santai-santai silahkan aja main-main air di curug kecil yang terletak tidak jauh dibawah curug panjang : 


dan jangan lupa main-main melihat kincir air yang ada di tepi sungai...


kecil-kecil begini bisa menghasilkan energi listrik buat satu desa lhoo ! penduduk sekitar meyebut kincir ini pembangkit listrik mini tenaga air atau yang biasa disebut pembangkit listrik microhydro. kerennya lagi, semua bagian kincir ini sebagian besar dibuat dari kayu dan cuma diikat pakai ijuk! satu-satunya komponen logam yang ada di sana cuma turbin mini di bagian atas kincir. 

soo~ masih bingung mau kemana week end ini? coba deh main-main kemari! just for your information, gak banyak orang yang tau mengenai letak curug ini. umumnya wisatawan di kawasan puncak atau cisarua akan berkunjung ke Curug Cilember yang jalan masuknya memang berdekatan dengan kawasan Curug Panjang. 

cuma orang-orang yang "niat" aja yang bisa kemari
mungkin karena akses yang susah serta jalur masuknya yang membingungkan,
but it's really worth to try !

and i believe that you guys, all of you who read my blog, are responsible traveler!

jangan nyampah, corat-coret, atau merusak fasilitas disini yaa~
gak mau kan air terjun rahasia ini jadi crowded dan kumuh kayak curug cilember?
karena cuma di lokasi ini kalian bisa berenang dengan leluasa,
tanpa harus bersinggungan dengan sampah plastik bekas shampoo,
atau bungkus-bungkus aluminium foil bekas makanan ringan.

it's your choice, 
it's OUR choice..

be responsible,
and keep simply shoot and share! :)




Kamis, 19 Januari 2012

Golden Afternoon ~

God bless the sky !

i took some pictures from different angle with 5 minutes time difference for each picture. the result was surprised me! different angle and different time made the picture has different colour. it;s realy beautiful !
i even don't need my photoscape doing contrast or brightness correction at all !

and here, take a look what i've got today ! :)


behind the fly over's fence, around 5.25 pm




moved a litle bit and captured the tower, around 5.40 pm



and finaly... a whole view ! around 5.45 pm


soo.. did you see the sky this afternoon? 

simply shoot and share !

:)  :)  :)


Rabu, 18 Januari 2012

Waiting for the Raindrop !


"bersiaplah kawan, sebentar lagi turun hujan !"
tetap siaga dan perhatikan arah angin
tunggu gerimis, lalu bersiap, kembangkan
itu tandanya untuk mulai berburu uang jajan

 lihat, dengar, amati
dan tersenyumlah saat menghampiri

*payung-nya kakaaaaaakkk~!!*

:)  :)  :)



Jumat, 13 Januari 2012

coffee break anthem !




hey-hoo! come on let's go !
close that working window and let it go !
just sing a long keep follow the rhyme
and say out loud : "it's coffee break time !!"


bring that cup with shiny-swing spoon
scoop the ingredients from out of the blue
three for coffee, two for sugar
stir and hear when your cup were singing ~


*ting-a-ling-a-ling*


don't fall asleep~ 
don't fall asleep~
strech your body up and down
up and down !
up and down !


back to the desk and faced the monitor
right click refresh and swing that blinky cursor

moved to the working sheet?
oh no, no, noo ~ !
let's open twitter, facebook, and  lovely blogger

please sit back and feel relax,
now you are ready to take a break




when the others ask "why you're not doing your job ?"
just sing a long keep follow the rhyme
look at their face and say out loud : 
"it's coffee break time !!"

:)  :)  :)

Sabtu, 07 Januari 2012

Sibuk ! Sibuk ! Sibuuukk!!

holaa~! akhirnya bisa posting lagii~! gimana libur tahun baruan nya? seruu? atau kalian baru sekarang sampai rumah gara-gara gak kebagian tiket atau  kejebak macet di jalan? kalau memang begitu adanya saya hanya bisa berkata :

lebok.

siapa suruh tahun baruan jauh-jauh, 
mendingan juga temenin saya ngerjain skripsi~ :)

ngomong-ngomong skripsi, tanggal 23 november kemarin akhirnya saya sidang juga. dan entah mengapa saya mendapatkan penguji yang hobi melihat mahasiswa tingkat akhir mangap-mangap gagap gara-gara gak bisa jawab pertanyaan secara bertubi-tubi. singkat kata, waktu itu saya dibantai habis! pembimbing saya aja sampai keluar ruangan gara-gara ikutan stress melihat anak bimbingnya cuma bisa cengok di bentak-bentak penguji. 

setelah dua jam yang terasa seperti TKW lagi dibentak-bentak sama majikan Arab, akhirnya saya dinyatakan lulus dengan oleh-oleh draft penuh coretan dari penguji sentimen tersebut.


setiap skripsi yang telah melewati tahapan sidang harus melalui tahap revisi untuk menyempurnakan isi dan format penulisan nya sebelum di hard-cover dan di distribusikan ke perpustakaan. kalau enggak, jangan harap bisa mendapatkan surat keterangan lulus dan daftar wisuda, lebih buruknya lagi malah bisa disuruh sidang ulang.

blaah~ males banget gak sih? 

setelah kabur selama seminggu tanpa menyentuh draft skripsi sama sekali, akhirnya saya bertobat dan mengerjakan revisi tersebut. ternyata perbaikan ke dosen pembimbing tidak terlalu susah, hanya menambahkan beberapa pustaka dan pembahasan saja dan beres dalam waktu satu hari. setelah di acc oleh pembimbing, ada satu lagi yang harus dilewati dan ini yang paling susah: 

komisi pendidikan alias komdik.

ini adalah tahap akhir untuk quality control skripsi kita dimana semua bagian di scanning dan di baca ulang untuk mencari kesalahan-kesalahan penulisan seperti salah ketik dan penggunaan huruf kapital.

gampang? oh tunggu dulu...

format penulisan juga diperiksa, aturan spasi setelah dan sebelum gambar, tabel, keterangan gambar yang harus dua spasi tanpa titik dan margin kiri-kanan 3-4-3-3 dan spasi 1 stop dan 1,25 serta end stop 13,5-14,5 ukuran font 10, 12, 11 bullets and numbering dan endesbrey-endeskrey-bla-bla-bla yang bisa membuat seorang fresh graduate mampu mencari nafkah sebagai editor naskah setelah lolos revisi skripsi.

mbak resti, bunda nya abel dan yaska adalah komdik di jurusan saya. orangnya kalem dan baik banget. tapi kalau udah ngoreksi skripsi bawelnya minta ampun. belum ada dalam sejarah per-skripsian ada mahasiswa yang lolos quality control mbak resti tanpa coretan sedikitpun. dari beliau pula saya akhirnya tahu istilah-istilah aneh di microsoft word dan cara-cara lay out tulisan sakti madraguna yang konon cuma dimiliki oleh  tukang rental komputer senior.

berhubung saya sering nongkrong di ruangan si mbak yang memang satu ruangan dengan dosen pembimbing skripsi, dia kenal banget dengan karakter saya sampai ke yang busuk-busuknya. singkat kata, susah banget ngakalin mbak resti supaya saya bisa lolos quality control dalam sekali draft. sedikit aja ada margin yang mencong pasti ketauan dan diomel-omelin sama si mbak.

 ribet juga yaa~?

walaupun demikian banyak pengetahuan baru tentang editing tulisan yang saya tahu. si mbak juga cerita kalau ilmu ini dia dapat saat tingkat akhir di salah satu rental komputer legendaris di kampus. dulu masih belom ada tuh yang namanya laptop, rental buat ngetik skripsi aja pada rebutan. nah si mbak ini ceritanya ngetik skripsi sampai nginep-nginep gitu di rental, otomatis jadi kenal deh sama yang jaga dan akhirnya diturunkanlah itu ilmu ngedit-ngedit tulisan dan digunakan sampai sekarang.

dan saat ini saya lagi sibuk-sibuknya ngedit skripsi setiap hari sambil menimba ilmu legendaris tersebut dari si mbak. 
 
saking seringnya saya ngedit, kadang-kadang suka sampai kebawa-bawa saat lagi di luar kampus. kalau liat reklame mencong bawaan nya suka pingin benerin jadi margin 3-4-3-3 atau pas lagi liat tulisan trayek di angkot Cibinong - Pasar Anyar jadi gatel pingin teriakin sopirnya nya buatt benerin itu tulisan jadi rata tengah dengan jarak satu setengah spasi.

yaa.. gitu deh, namanya juga lagi bikin skripsi

ngomong-ngomong ada yang punya pengalaman menarik juga saat bikin skripisi? ayo cerita di sini~! kita liat apakah kalian sama menderitanya dengan saya waktu sidang dan revisi.

catch you later guys !
and keep simply shoot and share ! :)

#Followfriday : The Bakucakar

  Hola guys ! selamat hari Jumat ! Buat kalian-kalian yang dulu aktif di twitter circa 2009-2012 mungkin akrab dengan hashtag #Followfriday ...